Pendidikan Profesi Guru (PPG) Prajabatan

Booklet RISE: Kontribusi dalam Meningkatkan Kualitas Pembelajaran

Program RISE di Indonesia telah menunjukkan bahwa bukti yang berkualitas tinggi, keterlibatan partisipatoris dengan pembuat kebijakan, dan fokus perhatian pada pemecahan masalah yang riil dapat mendorong terjadinya reformasi. Tantangan selanjutnya adalah menghubungkan skala masalah dengan bagaimana mengimplementasikan metode-metode ini di negara berkembang yang memiliki 3 zona waktu dan 762 bahasa berbeda. Kami sudah berada di jalur yang benar, namun belum tiba di tujuan.  

Sistem pendidikan Indonesia sangat besar, memayungi 3 juta guru dan 69 juta siswa SD dan SMP. Dengan sistem desentralisasi, lebih dari 500 pemerintah kabupaten/kota memiliki otonomi untuk mengatur kebijakan pendidikan mereka secara mandiri. Tanpa pemulihan kebijakan yang khusus, penurunan kemampuan siswa akibat penutupan sekolah yang berkepanjangan dapat memperburuk krisis pembelajaran yang sudah terjadi selama bertahun-tahun. Kami akan terus bekerja sama dengan para pembuat kebijakan dalam mengkaji isu-isu pendidikan, serta para mitra global yang memiliki kekhawatiran serupa. 

ID

Learn and Unlearn: Dukungan Dibutuhkan Bagi Para Guru Pembangun Peradaban

Bagaimana potensi kolaborasi antarpihak, terutama organisasi independen dan komunitas guru, yang dapat mendukung kebutuhan guru yang beragam dan meningkatkan kualitas pembelajaran? Simak episode keempat seri siniar pendidikan "Learn and Unlearn", yang merupakan kolaborasi dari Program RISE di Indonesia, Tanoto Foundation, dan Papan Tulis Podcast, para narasumber.

ID

Temu Media: Rekomendasi RISE untuk Atasi Krisis Pembelajaran Indonesia

Program RISE di Indonesia bekerja sama dengan The Conversation Indonesia dalam menyelenggarakan acara temu media pada Senin, 5 Desember 2022 sebagai penutup rangkaian kampanye #FromSchoolingToLearning. Acara ini bertujuan untuk menyebarluaskan temuan RISE terkait masalah-masalah utama pada sistem pendidikan Indonesia yang selama ini belum terlalu diperhatikan.

ID

Is the Game Worth the Candle? Examining the Effectiveness of Initial Teacher Education in Indonesia

Program pendidikan guru yang berdampak dapat membekali guru dengan pengetahuan dan keterampilan untuk meningkatkan efektivitas mereka dalam mengajar. Temuan empiris tentang efektivitas program pendidikan guru menunjukkan bahwa akuntabilitas lembaga dan guru seharusnya tidak hanya didasarkan pada pengetahuan atau keterampilan yang dihasilkan tetapi juga pada pembelajaran siswa. Studi kami bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas program pendidikan guru prajabatan di Indonesia, atau PPG.

ID

A Policy Lens on Becoming a Teacher: A Longitudinal Diary Study of Novice Teacher Professional Identity Formation in Indonesia

Tahun-tahun awal karier seorang guru sangat penting untuk pembentukan identitas profesional merekaproses yang kompleks untuk menjembatani atribut pribadi mereka dengan tuntutan profesi. Studi ini mengeksplorasi pembentukan identitas guru muda di Indonesia dan berusaha mengidentifikasi berbagai aspek yang membentuk proses ini. Secara khusus, kami mengkaji bagaimana lanskap kebijakan guru di Indonesia saat ini memengaruhi perspektif guru pemula tentang pengajaran dan profesi mereka.

ID