Pembelajaran dari Pelaksanaan PKB di Tiga Kota

Deskripsi:

 

Topik: Diseminasi Hasil Penelitian - Pembelajaran dari Pelaksanaan Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) di Kabupaten Kebumen, Kabupaten Gorontalo, dan Kota Yogyakarta
Pembicara:
- Nur Berlian Venus Ali, S.Tp., M.SE. (Kepala Bidang Inovasi dan Penelitian Aktual Strategis, Pusat Penelitian Kebijakan Pendidikan dan Kebudayaan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan) - Pembicara kunci;
- Dr. Romi Siswanto, M.Si. (Kepala seksi kompetensi dan kualifikasi Guru SD, Direktorat Pembinaan Guru Dikdas, Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan);
- Rizki Fillaili, M.A. (Peneliti Program RISE di Indonesia);
- Perwakilan Dinas Pendidikan dari Kabupaten Kebumen, Kabupaten Gorontalo, dan Kota Yogyakarta.
Waktu: Selasa, 30 April 2019
Jam: 08.30 - 15.30
Tempat: Hotel Mexolie, Kebumen, Jawa Tengah

Nara Hubung: Novita Eka Syaputri (nsyaputri@smeru.or.id)

Keterangan singkat acara:

Program RISE di Indonesia telah melaksanakan penelitian tentang PKB Diklat Fungsional bagi guru-guru SD pada September–November 2018 di tiga lokasi, yaitu Kabupaten Kebumen, Kabupaten Gorontalo, dan Kota Yogyakarta. Penelitian tersebut bertujuan menggali keunggulan PKB sekaligus tantangan dan permasalahan yang dihadapi dalam upaya meningkatkan kompetensi serta profesionalisme guru.

Sebagai komponen akhir penelitian ini, Program RISE di Indonesia melakukan kegiatan diseminasi hasil penelitian. Melalui diseminasi ini, Program RISE di Indonesia memaparkan hasil penelitian tentang PKB Diklat Fungsional. Pada acara ini terjadi pertukaran informasi terkait temuan dan rekomendasi penelitian Program RISE di Indonesia. Tak hanya itu, dialog kebijakan antara pembuat kebijakan, peneliti, dan pemangku kepentingan lainnya pun tercipta. Informasi dan usulan kebijakan ini diharapkan menjadi masukan dan umpan balik yang konstruktif bagi penyusunan kebijakan pendidikan hingga tingkat provinsi dan kabupaten/kota.

Unduh hasil temuan studi di sini.


Bagikan Postingan Ini


Acara Lainnya

  • Embedded thumbnail for Temu Media: Rekomendasi RISE untuk Atasi Krisis Pembelajaran Indonesia

    Temu Media: Rekomendasi RISE untuk Atasi Krisis Pembelajaran Indonesia

  • Workshop "Belajar dari Inovasi Kebijakan Pendidikan di Kota Yogyakarta"

  • Embedded thumbnail for Workshop RISE "Lawan Krisis Pembelajaran, Tingkatkan Kemampuan Dasar Siswa"

    Workshop RISE "Lawan Krisis Pembelajaran, Tingkatkan Kemampuan Dasar Siswa"

  • Workshop "Belajar dari Inovasi Kebijakan Pendidikan di Kota Bukittinggi"

  • Comparative and International Education Society (CIES) Conference 2022

  • 79th Annual Midwest Political Science Conference

  • Embedded thumbnail for Webinar "Peningkatan Peran Aktif Orang Tua dalam Pendidikan Anak di Kabupaten Kebumen"

    Webinar "Peningkatan Peran Aktif Orang Tua dalam Pendidikan Anak di Kabupaten Kebumen"

  • Embedded thumbnail for Diskusi Pendidikan “Guru Muda untuk Generasi Masa Depan Indonesia: Siapkah Mereka?”

    Diskusi Pendidikan “Guru Muda untuk Generasi Masa Depan Indonesia: Siapkah Mereka?”

  • Embedded thumbnail for JAGA Data Challenge: Discussion Series II - Sektor Pendidikan

    JAGA Data Challenge: Discussion Series II - Sektor Pendidikan