Menno Pradhan
Peneliti Utama

Menno Pradhan adalah profesor dalam Evaluasi Proyek dan Program di Vrije Universiteit Amsterdam dan University of Amsterdam. Menno bekerja di bidang kesehatan, pendidikan dan kemiskinan, dengan fokus pada evaluasi kebijakan. Penelitiannya menggunakan teknik ekonomi mikro terapan untuk mempelajari topik-topik, seperti asuransi kesehatan, perkembangan anak usia dini, insentif guru, partisipasi masyarakat dalam pelayanan sosial, dan kemiskinan subjektif. Sebelum bergabung dengan AIGHD, Menno bekerja sebagai Senior Education Economist di World Bank Jakarta, Indonesia. Selain di Indonesia, ia baru-baru ini melakukan penelitian di Ghana, Kenya dan Uganda.